Selasa, 20 Mei 2025

  • Mei 20, 2025
  • jejak digital


Supiori – Kapolres Supiori Kompol Ferdinand B. Maasawet, S.I.K., M.H bertindak sebagai Inspektur Upacara memimpin langsung Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-117 yang digelar di halaman Mapolres Supiori. Selasa pagi (20/05).



Upacara yang berlangsung secara hikmat yang dihadiri oleh Wakapolres Supiori Kompol Wihelmus Ajomi, S.IP, Para PJU Polres Supiori, Para Perwira dan Personil Polres Supiori. 


Dalam amanatnya, Kapolres Supiori Kompol Ferdinand B. Maasawet, S.I.K., M.H saat membacakan amanat Menteri Komunikasi Dan Digital menyampaikan “Pentingnya semangat persatuan dan nasionalisme dalam menghadapi berbagai tantangan bangsa di era modern.


“Hari Kebangkitan Nasional ini menjadi momentum bagi kita semua untuk terus menumbuhkan semangat gotong royong, memperkuat persatuan, dan bekerja bersama membangun bangsa.”ucapnya.


Kapolres juga menjelaskan bahwa peran generasi muda dalam melanjutkan cita-cita para pendiri bangsa, serta mengajak seluruh masyarakat Supiori untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif demi kemajuan daerah.


"Dibidang ekonomi, pembentukan danantara investmen Agency menjadi wujud komitmen pengelolaan kekayaan nasional yang terarah dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Melalui upaya ini dapat mendorong kemandirian ekonomi dan kesejahteraan yang merata sehingga teras bagi masyarakat dampak dari pembangunan,"imbuhnya.


“Kegiatan ini diharapkan mampu membangkitkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air di kalangan masyarakat Supiori.” ujar Kapolres Supiori(*)..


Populer Tahun ini

Popular Posts

Daerah

Baca Juga